Luncurkan Album Baru Selepas Pemilu Legislatif
SUKSES dengan album Kembali Berdansa yang sempat ’’membawa’’ mereka ngrasain dinginnya hawa Eropa, kini Shaggydog udah siap-siap masuk bilik rekam untuk bikin album baru. Band ini personilnya masih ajeg, ada enam orang, Heru (vokal), Richard (gitar), Raymond (gitar), Bandizt (bass), Yoyo’ (drum), Lilik (kibor).
Katanya sih, proses recording udah jalan. Sekarang masih nunggu proses mixing-nya yang tengah sibuk dikerjakan dan belum kelar.
Di album barunya itu, Shaggydog udah nyiapin 12 lagu dengan komposisi lagu baru dan lagu lama tapi baru. Asyik khan? Maksudnya lagu lama yang diotak atik aransemennya sehingga berasa fresh lagi. “Lagu lama yang kita aransemen ulang. Salah satunya Skuter Boyz, lagu ini kita edit lagi liriknya dari English Version jadi Indonesia banget. Judulnya Sabtu Malam,” jelas sang vokalis, Heru Wahyono yang kelahiran Denpasar.
Rencananya, grup musik yang populer karena lagu Di Sayidan ini akan meluncurkan albumnya itu di pertengahan tahun ini. “Kalau nggak ada kendala, dan proses mixing kelar, pasti segera kita rilis. Ya… sekitaran bulan Mei atau Juni tahun ini. Pokoknya setelah Pemilu legislative,” kata si pengidola Bob Marley ini.
“Jadi para Doggiez (sebutan fans Shaggydog) harap sabar dan tunggu kejutan dari album baru kita ini,” imbuhnya.
Katanya, hal-hal menyangkut sosial kehidupan masyarakat yang jadi inspirasi album mereka. Ya mulai soal premanisme, tato sampe cinta akan berhamburan di seluruh lagu mereka. “Dari sisi musikalitas, kami jauh lebih berkembang. Dan dijamin eksplorasinya bakal lebih luas lagi. Masing-masing lagu kami mewakili beberapa jenis musik yang ada,” ujar Aloysius Oddisey Sanco, sang bassis yang biasa dipanggil Bandizt.
Di albumnya yang kelima, Shaggydog secara keseluruhan banyak dipengaruhi musisi internasional maupun Indonesia, seperti Cat Empire, James Brown, Jack Johnson, Cherry Poppin Daddies, Hepcat, Slank, Song Beach Dub Allstars dan tentunya si legenda reggae dunia, Bob Marley.
Di samping meluncurkan album kelimanya, Shaggydog juga berencana nglempar rilisan film dokumenter beberapa bulan setelahnya. Film dokumenter itu digarap Tedjo Bhaskoro yang bercerita soal sisi lain para personel Shaggydog di luar bermusik. “Kalau kita nilai sih, film ini kayak reality show, dan ada unsur humornya. Beberapa komentator juga bakal ikut hadir, seperti Kaka Slank, Sawung Jabo maupun Tony Q,” jelas keyboardis Shaggydog Lilik Sugiyarto sambil senyum.
“Sebenarnya sih, film dokumentasi ini pernah diputar perdana pas ultah kesepuluh Shaggydog pada tahun 2007 silam, namun sampai sejauh ini belum pernah kita rilis, ya akhirnya keluar deh ide untuk merilisnya,” tutupnya. (why)
Profil Shaggydog:
Heru Wahyono - Vokalis
Richard Bernado - Gitaris
Raymondus Anton Bramantoro - Gitaris
Aloysius Oddisey Sanco (Bandizt) - Bassis
Lilik Sugiyarto - Keyboardist
Yustinus Satria Hendrawan (Yoyok) - Drummer
Discography:
1999 - Shaggydog
2001 - Bersama
2003 - Hot Dogz Show
2006 - Kembali Berdansa
Homebase :
Doggy House
Jalan Nogosari 1B
Patehan, Kraton, Yogyakarta 55133
Telp : 08157950550
Email : info@shaggydogjogja.com / zoolmetz@yahoo.com
Web : www.shaggydogjogja.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar